Senin, 22 Juni 2015

Tradisi Berburu Cacing Yang Unik Di Inggris


Bagi banyak orang, cacing mungkin merupakan hewan yang menjijikkan. Tubuhnya yang lunak dan berlendir menjadikan banyak yang tidak mau memegangnya. Tetapi berbeda halnya dengan yang ada di Inggris.


Di sana justru ada tradisi berburu cacing pada setiap tahunnya dan bahkan tradisi itu kemudian berkembang menjadi kompetisi. Tradisi itu bernama Worm Charming dan pertama kali diadakan di  Desa Nantwich, Chesire pada tahun 1980. 


Orang yang pertama kali memperkenalkan olahraga memancing cacing ini adalah Tom Shufflebotham, seorang warga lokal Nantwich. 


Ia mengenalkan  kegiatan yang aneh dan  unik ini pada 5 Juli 1980 dan  saat itu ia berhasil mendapatkan 511 ekor cacing tanah dalam waktu setengah jam.


Cara mengikuti kompetisi ini cukup mudah. Para peserta hanya diwajibkan mematuhi 18 peraturan yang telah ditetapkan. Diantaranya adalah setiap peserta hanya memiliki wilayah perburuan seluas 3 x 3 m2 saja. 

 
Mereka diperbolehkan memainkan musik apa saja untuk menarik perhatian atau memancing cacing agar keluar dari tanah. Tapi mereka tidak diperbolehkan menggali tanah dan menggunakan obat-obatan termasuk air. 


Dalam waktu yang telah ditentukan ,orang yang bisa mengumpulkan cacing tanah paling banyak dan  dari petaknya dan telah dihitung hasilnya oleh juri akan dinyatakan sebagai pemenang.

 
Yang menarik, cacing tanah sangat peka terhadap getaran suara. Biasanya , hewan itu akan naik ke permukaan tanah kalau mendengar suara atau getaran yang khusus. 


Hal inilah yang membuat para peserta memiliki cara sendiri untuk bisa membantu memancing cacing tanah ke permukaan . Diantaranya dengan memukul dan bahkan menggedor tanah supaya cacing naik ke permukaan.


Salah satu metode tradisional yang biasa digunakan adalah dengan menancapkan garpu berkebun dan memukul gagangnya dengan menggunakan kayu sehingga gigi garpu bergetar ke bawah tanah dan menghasilkan frekwensi tinggi.

 
Dalam perkembangannya, selain ada banyak alat musik yang digunakan, di antara peserta itu bahkan juga ada yang mengenakan kostum-kostum yang unik dan kreatif.














Tidak ada komentar:

Posting Komentar